Mahasiswa PWK dan Fakultas Teknik Ikuti “Mahasiswa Kaltim Goes To IKN 2025”
Senin, 22 Desember 2025 – Mahasiswa Program Studi Perencanaan Wilayah dan Kota (PWK) bersama mahasiswa Fakultas Teknik Universitas 17 Agustus 1945 turut ambil bagian dalam kegiatan Mahasiswa Kaltim Goes To IKN 2025 yang diselenggarakan oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Provinsi Kalimantan Timur. Kegiatan ini terlaksana melalui kerja sama dengan Persatuan Insinyur Indonesia (PII) serta Otoritas Ibu Kota Nusantara (OIKN), dan diikuti oleh mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi se-Kalimantan Timur.
Kegiatan Goes To IKN 2025 bertujuan untuk memberikan wawasan langsung kepada mahasiswa mengenai perencanaan, pembangunan, dan penataan wilayah Ibu Kota Nusantara (IKN) sebagai pusat pemerintahan baru Indonesia. Para peserta diajak untuk memahami konsep pembangunan berkelanjutan, tata ruang modern, serta peran strategis insinyur dan perencana wilayah dalam mendukung pembangunan nasional.
Dalam kegiatan tersebut, mahasiswa mendapatkan pemaparan materi dari perwakilan DPUPR Kaltim, PII, dan OIKN yang membahas tahapan pembangunan IKN, tantangan teknis di lapangan, serta peluang kontribusi generasi muda dalam proses perencanaan dan pengembangan kawasan. Selain sesi pemaparan, peserta juga mengikuti diskusi interaktif dan kunjungan lapangan ke sejumlah titik strategis di kawasan IKN, yaitu Bendungan Sepaku Semoi, Taman Kusuma Bangsa serta Istana Negara.
Keikutsertaan mahasiswa PWK dan Fakultas Teknik Universitas 17 Agustus 1945 dalam kegiatan ini menjadi pengalaman berharga untuk mengintegrasikan teori yang diperoleh di bangku perkuliahan dengan praktik nyata di lapangan. Diharapkan, kegiatan Goes To IKN 2025 mampu menumbuhkan semangat, wawasan profesional, serta kesiapan mahasiswa sebagai calon perencana dan insinyur yang berperan aktif dalam pembangunan Ibu Kota Nusantara dan wilayah Kalimantan Timur secara berkelanjutan.
- 0-0x0-0-0#






